Pages

Biodata Milos Krasic, Kartu As Baru Juve..

Milos Krasic, pemain kelahiran Serbia dengan tinggi 185 cm ini telah menjadi fenomena baru di Juventus belakangan ini. Banyak yang terkejut dengan kemampuannya beradaptasi di Juve. Di saat banyak bintang kesulitan menunjukkan kemampuan aslinya di klub barunya, Krasic terlihat langsung nyetel dengan tim. Tercatat di debutnya ia mencetak satu assist. Kemudian di pekan kelima Serie-A 2010/2011 winger eksplosif ini mencetak hattrick sekaligus mengantar La Vecchia Signora menutup pertandingan dengan skor 4-2. Bahkan di giornata ketujuh ia juga mencetak hattrick assist saat Juve menghancurkan Lecce 4-0. Yang terakhir, ia mencetak gol dan memastikan kemenangan Juve 2-0 saat diturunkan melawan Genoa, padahal ia baru pulih dari cedera.





Siapakah sosok Milos Krasic sebenarnya?
Miloš  Krasić lahir 1 November 1984 di  Kosovska Mitrovica, SFR Yugoslavia(sekarang Serbia) Krasic muda melakukan debut pertamanya bersama klub di kota kelahirannya, FK Rudar Kosovska Mitrovica. Kemudian Krasić dipinang FK Vojvodina pada tahun 1999. Bermain 4,5 tahun di sana membuka mata pemandu bakat CSKA Moscow yang kemudian merekrutnya. Krasic membantu raksasa Rusia itu meraih beberapa gelar, di antaranya Piala UEFA 2004-2005, Russian Premier League 2005 dan 2006, Russian Cup 2005, 2006, 2008, dan 2009, dan Russian Super Cup 2006, 2007 dan 2009.

Musim panas 2010, menjadi batu loncatan terhadap karier Krasic karena raksasa italia, Juventus menjadikannya target transfer di awal musim. Saga transfer yang terjadi benar-benar alot, karena harga Krasic melonjak setelah penampilannya di Piala Dunia. Juve menawar 15 juta euro, sementara CSKA meminta lebih. di pihak lain, Manchester City menyanggupi harga yang dipatok CSKA. Namun hebatnya, Krasic menyatakan di media tentang kecintaannya kepada Juventus. Ia menolak tawaran City dan memaksa klub menjualnya ke Juve.

Akhirnya, ceritapun berakhir indah untuk semua, Krasic resmi pindah ke Juve beberapa hari sebelum bursa transfer ditutup. Mimpi Krasic-yang uniknya berulang tahun di hari yang sama dengan Juve- akhirnya terwujud. Sejauh ini Krasic telah mencetak 4 gol dari 11 penampilannya di segala kompetisi bersama Juve. Banyak pihak yang membanding-bandingkan Krasic dengan legenda Juve yang juga dari Eropa Timur, Pavel Nedved. Kemiripan wajah dan gaya bermain menjadi alasan banyak yang membandingkan mereka. Tetapi alangkah baiknya jika Krasic tetaplah sebagai Krasic. Tanpa harus berada di bawah bayang-bayang sang legenda. Bravo Krasic! Forza Juve!!

[update]:
pernyataan Krasic di Football Italia, Jumat (12/11):
"Saya hanya ingin bergabung dengan Juventus. Saya memberikan sejumlah uang saya untuk bisa membuat kesepakatan antara Juventus dan CSKA Moskwa lebih mudah tercapai, tapi saya yakin pengorbanan saya itu sangat berarti," hebat...benar-benar juventini sejati....
Nedved - Golden Ball 2003

Pavel Nedved















Nama Lengkap     : Miloš  Krasić
Lahir                    : Kosovska Mitrovica (Serbia), 1 November 1984
Tinggi / berat        : 185 cm / 76 kg
Posisi                  : winger kanan
Nomor Favorit       : 17
Karir                    :

Tahun                     Klub                        App/goal
1999-2004           Vojvodina                       77/7
2004-2010           CSKA Moskow             150/26
2010-...               Juventus                        13/5 *
 *sampai 24 November 2010

Artikel Terkait



5 comments:

ipho said...

ah.. ndak cakep xan..
:p

Ikhsan Permadi said...

yang bawahnya cakep kok..:D

Anonymous said...

krasic ki diving tenanan ora sih pas lawan bologna kmrn?
katanya nek terbukti dia diving bakalan diskors :(((

Ikhsan Permadi said...

wah aku yo ra yakin-e mbull..
tapi ketoke tibo dhewe kae Krasic..:((
nek diskors piye ki..sesuk lawan-e Milan je...mosok sing maen Jorge Martinez??<-pembelian gagal 16 jeti

Ikhsan Permadi said...

akhirnya kena hukuman 2 pertandingan..tapi lagi coba diajuin banding sama Juve..semoga lolos..:D

Post a Comment

tidak setuju? punya pendapat lain? ayo sampaikan pendapat Anda..
tinggal ketik, post comment! nggak pake verifikasi!